7 Rekomendasi Anime Fantasy Terbaik Versi Animers Info!

Halo Semua, Ketemu lagi di Artikel Rekomendasi Anime. Pada kesempatan kali ini kami telah merangkum beberapa judul Anime dengan Genre Fantasy, Ini adalah rekomendasi anime-anime yang menurut kami bagus, dan cocok buat kalian tonton.

Yuk Langsung saja! Inilah Daftar Animenya!

 1  Nanatsu No Taizai

 Episode  S1 24 Episode+2Ova + S2 24 Episode
 Genre  Action, Adventure, Ecchi, Fantasy, Shounen, Supernatural

 Sinopsis 
Anime ini bercerita tentang tujuh ksatria kerajaan yang dijuluki Nanatsu no Taizai.

Mereka dicap sebagai pemberontak karena telah membunuh ksatria suci kerajaan sekaligus mencoba untuk mengambil alih tahta kerajaan.

Pada kenyataannya, semua itu hanyalah fitnah. Yang mencoba menggulingkan kerajaan bukan lah Nanatsu no Taizai, melainkan ksatria suci di kerajaan itu sendiri.

Mengetahui hal ini, salah satu puteri kerajaan yang bernama Elizabeth, memutuskan untuk berpetualang mencari anggota Nanatsu no Taizai.

 2  Kekkai Sensen

 Episode  S1 12 Episode + S2 12 Episode
 Genre  Action, Comedy, Super Power, Supernatural, Vampire, Fantasy, Shounen

 Sinopsis 
Kekkai Sensen mengambil lokasi di tempat yang dinamakan Hellsalem’s Lot, yang sebelumnya merupakan kota New York.

Semuanya berubah dalam waktu satu malam, dimana pada saat itu terbuka portal ke dunia lain yang mengakibatkan munculnya monster-monster dari dunia tersebut.

Manusia dan para monster-monster tersebut hidup berdampingan di Hellsalem’s Lot ini.

Ceritanya sendiri berkisah tentang seorang pemuda bernama Leonardo Watch yang memiliki kekuatan ‘Kamigami no Higan’ (All-seeing Eyes of the Gods).

 3  Noragami

 Episode  S1 12 Episode + S2 13 Episode + 4 Ova
 Genre  Action, Adventure, Comedy, Supernatural, Shounen.

 Sinopsis 
Yato salah satu dari kurang-lebih delapan juta dewa dalam kepercayaan Shinto memiliki ambisi besar untuk menaikkan status kedewaannya ke puncak tertinggi.

Ia mengejar mimpinya dengan cara melakukan pekerjaan-pekerjaan unik, aneh dan remeh untuk manusia.

Dan setiap pekerjaan tersebut ia kerjakan dengan bayaran hanya 5 yen, jumlah yang diberikan umat Shinto ketika berdoa dan memberikan persembahan di kuil.

Suatu hari, ketika sedang bekerja mencari kucing hilang, Yato diselamatkan oleh seorang gadis sekolahan bernama Hiyori Iki dari tabrakan di jalan raya.

Akibatnya, Hiyori jadi ‘setengah mati’ dan mampu berinteraksi dengan alam gaib.

 4  No Game No Life

 Episode  12 Episode + 1 Movie
 Genre  Adventure, Comedy, Ecchi, Fantasy, Game, Supernatural

 Sinopsis 
No Game No Life menceritakan tentang duo gamer jenius bernama Sora dan Shiro yang bosan akan kehidupannya sebagai NEET di dunia nyata.

Mereka menghabiskan waktu dengan menjadi IMBA di semua game online yang mereka mainkan dengan menggunakan nicknameKuuhaku/Blank”.

Sampai pada akhirnya mereka didatangi Tuhan dari dunia lain bernama Tet.

Tet mengundang mereka untuk datang ke dunianya yang dimana segala urusan akan diselesaikan lewat sebuah game.

Dunia yang sangat sempurna bagi kakak beradik yang hidupnya diwarnai oleh game ini.

 5  Owari No Seraph

 Episode  S1 12 Episode + S2 12 Episode + 1 Ova
 Genre  Action, Drama, Shounen, Supernatural, Vampire

 Sinopsis 
Dikisahkan pada tahun 2016 di kalender vampir, dunia yang pada awalnya aman tenteram, tiba-tiba terusik oleh wabah yang disebabkan oleh virus tak dikenal.

Virus itu menyebabkan kematian pada orang yang terjangkit, namun untungnya faktor-faktor tertentu dapat membuat seseorang terhindar dari virus mematikan itu.

Di suatu panti asuhan, hiduplah anak-anak yang sudah ditinggal orang tuanya. Di antaranya ada seorang anak bernama Yuuichirou Hyakuya.

 6  Re: Zero

 Episode  25 Episode
 Genre  Psychological, Drama, Thriller, Fantasy

 Sinopsis 
Dalam perjalanan pulang dari supermarket, Natsuki Subaru tiba-tiba mendapati dirinya berpindah ke sebuah dunia fantasi.

Tanpa mengetahui kenapa ia bisa berada di sana dan tanpa mengetahui siapa yang memindahkan dirinya.

Di dunia barunya tersebut, Subaru berteman dengan seorang gadis setengah elf berambut perak yang memperkenalkan dirinya sebagai Satella.

 7  Fairy Tail

 Episode  277 Episode
 Genre  Action, Adventure, Comedy, Magic, Fantasy, Shounen

 Sinopsis 
Berlatar di sebuah dunia fiksi, di mana terdapat Guild penyihir bernama “Fairy Tail”. Guild ini bertempat di kota Magnolia, yang berada di Kerajaan Fiore. Saat ini guild tersebut dipimpin oleh Makarov.

Lucy Heartfilia, seorang gadis 17 tahun yang ingin menjadi penyihir. Dia memutuskan untuk bergabung dengan salah satu Guild penyihir paling terkenal, Fairy Tail.


Sekian Rekomendasi Dari kami, jika ada saran/req lain bisa kalian chat fanspagenya atau komentar saja hahaha. Mungkin berguna bagi yang baru nonton anime, dan mencari genre fantasy/action.

Nantikan Rekomendasi selanjutnya hanya di Animers Info yaah.

Comments

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. Accept Read More