Animers – Selamat malam untuk semua sahabat Animers. Pada kesempatan kali ini saya akan memberikan review terhadap anime yang bisa dibilang cukup populer, yakni Ballroom e Youkoso.
Bagi kamu yang tidak tau, Balllroom e Youkoso memfokuskan diri mengenai kompetisi balet di Jepang dengan beberapa adegan latihan lainnya.
Untuk lebih jelasnya bisa kalian baca review kali ini. Tanpa basa-basi yuk kita mulai reviewnya.
Detail Anime:
Judul : Ballroom e Youkoso
Tanggal Rilis : 9 Juli 2017
Episode : 24
Durasi : 24 Menit per Eps
Genre : Comedy, Sports, Drama, Romance, School, Shounen
Sumber Cerita : Manga
Studio : Production I.G
Sinopsis:
Anime ini mengisahkan tentang Tatara Fujita, siswa SMP di tahun ketiganya yang tak tahu apa yang harus dilakukan setelah kelulusan.
Saat sedang di tengah jalan, sekelompok pemuda nakal mengganggunya dan ditolong oleh seorang lelaki tinggi yang ternyata adalah seorang Dancer Ballroom. Lelaki tersebut kemudian mengajak Tatara ke Ogasawara Dance Studio.
Di sana ia juga bertemu dengan Hanaoka Shizuku, gadis cantik yang awalnya disukai oleh Tatara. Perlahan namun pasti, Tatara akhirnya menemukan apa yang menjadi takdirnya yaitu sebagai seorang Dancer.
PV
Jalan Cerita:
Secara keseluruhan bagus; saya hanya akan menyampaikan satu kekurangan dari cerita Ballroom e Youkoso ini. Sejak episode 14-an hingga akhir, hanya ada satu konflik utama yang menggerakkan cerita dan drama anime ini.
Konflik ini tidak kunjung selesai/ditemukan solusinya, sampai terkesan cerita ini kehabisan konflik untuk dimunculkan. Akan terasa sekali ketika memasuki 4-5 episode terakhir.
(Untuk yang sangat penasaran konfliknya apa, atau untuk yang sudah menonton tapi tidak paham konflik apa yang saya maksudkan, buka spoiler dibawah).
Konflik yang dialami tokoh utama (Tatara) dan pasangan dansanya (Chinatsu) sejak awal bertemu hingga akhir, adalah mereka tidak pernah bisa sinkron/saling memahami dalam berdansa.
Sebagai anime pertama yang mengangkat tema ballroom dance, anime ini benar-benar detail dan kental dengan berbagai unsur ballroom dance.
Maksud saya adalah, seperti anime sport lainnya, saya rasa penulis cerita benar-benar melakukan analisis dan survei yang mendalam terhadap ballroom dance, dan berhasil menyajikannya dengan sangat baik.
Karakter:
Seperti kebanyakan anime sport-shounen lainnya, tokoh utama dengan baik benar-benar menjadi sorotan utama dan sumber konflik di sepanjang episode (ya namanya aja tokoh utama). Kita tidak dibuat bosan melihat tokoh utama karena berbagai perubahan dan perkembangan dia alami di sepanjang anime ini.
Art:
Mantap sekali. Kalau saya baca di forum, memang banyak staff dari haikyuu yang mengerjakan anime ini, karena itu animasinya bagus sekali. Ballroom dance adalah olahraga yang dinamis dan cepat sehingga tentunya membutuhkan animator handal untuk menyajikan scene dansanya dengan baik. Dan mereka/para animatornya sukses.
Oh ya, di awal, memang tidak banyak scene dansa yang ditampilkan, namun lama-lama kuantitasnya akan bertambah. Saya pada awalnya sempat berprasangka buruk pada anime ini karena di beberapa episode awal hanya sedikit sekali scene dansa yang ditampilkan.
Musik:
OST yang mereka hadirkan memberikan suatu suasana yang bisa membuatmu bersemangat ketika menontonnya. Tentu saja hal itu sangat wajar mengingat seri ini menampilkan peran dari Zero to Hero.
Selain itu, Jujur saja, setiap OST yang dihadirkan dalam anime ini sangatlah bagus dan memang benar, baik opening dan ending sangat cocok dengan tema Dance yang diangkat.
Nah sahabat Animers itulah review untuk anime Ballroom e Youkoso. Akhir kata sampai jumpa lagi di artikel selanjutnya.
Secara keseluruhan anime ini menghadirkan cerita yang begitu bagus. Walaupun pada endingnya terdapat perbedaan karena manga-nya sendiri belum tamat.
- Jalan Cerita 9
- Karakter 18
- Art 9
- Musik 9