Hametsu no Oukoku – Sebuah Perspektif

Pasha Lovarian – Anime Hametsu no Oukoku sempat menjadi salah satu anime yang menarik untuk mata saya. Jadi, dalam artikel ini saya akan berbagi sebuah pandangan saya tentang anime ini sesuai dengan pengalaman saya selama menonton.

Karakter Utama yang Naif

Selama saya menonton, saya sering memikirkan bahwa “Ah, main characternya naif” (note: saya membaca manganya juga) yang membuat harapan saya berbeda dengan sebelumnya. Sebagai penggemar anime, saya berharap main character akan menjadi sosok yang lebih badass dalam menghadapi sebuah problema. Namun, main character yang naive ini yang membuat nuansa yang berbeda dari yang saya pikirkan.

Tarik Ulur

Menonton Hametsu no Oukoku, saya teringat dengan judul Kanojo Okarishimasu. Bedanya adalah Hametsu no Oukoku menggunakan genre action, sedangkan Kanojo Okarishimasu menggunakan genre romance. Kemiripan yang saya temukan adalah main character Hametsu no Oukoku (Adonis) dan main character Kanojo Okarishimasu (Kazuya) yang selalu ditarik ulur sama penulis. Membuat ceritanya terlalu bertele-tele dan seakan-akan ceritanya sengaja diperpanjang demi tujuan komersial.

Click Bait Revenge

Saya juga merasa bahwa plot anime ini terasa terprediksi dan terfokus pada elemen click bait (lebih tepatnya click bait revenge). Pengembangan cerita dan karakter terkadang tidak sepenuhnya memuaskan, dan terdapat kecenderungan cerita menjadi lebih komersial dari penulisnya. Meskipun demikian, saya menyadari bahwa setiap penonton memiliki preferensi dan harapan yang berbeda terhadap anime, dan apa yang mungkin menjadi kelemahan bagi saya, bisa jadi merupakan daya tarik bagi orang lain.

Kesimpulan

Saya pikir perbedaan pandangan dan pendapat di kalangan komunitas anime adalah hal yang wajar, karena kita setiap orang pasti memiliki selera yang berbeda-beda dan interpretasi yang berbeda-beda pula. Hanya saja, kebetulan judul Hametsu no Oukoku tidak cocok dengan saya. Saya pikir saling menghormati dan menghargai pandangan masing-masing sudah lebih dari cukup untuk komunitas anime yang sangat besar (termasuk dalam atau luar Jepang).

 

Sebagai informasi tentang judul Hametsu no Oukoku (MyAnimeList):


Type: TV
Episodes: 12
Premiered: Fall 2023
Producers: Mainichi Broadcasting System, Nikkatsu, Mag Garden, RAY, Nichion, arma bianca, NetEase, CTW
Studios: Yokohama Animation Lab
Source: Manga
Genres: Action, Drama, Fantasy, Sci-Fi
Theme: Gore
Demographic: Shounen
Duration: 24 min. per ep.
Rating: R – 17+ (violence & profanity)


 

Comments

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. Accept Read More